LAPORAN FIELD TRIP BIOMENEJEMEN “BPSDM TAN Soropadan Jawa Tengah”
BAB I PENDAHULUAN Latar Belakang Balai Pemberdayaan Sumber Daya Manusia Pertanian (BPSDM TAN) Jawa Tengah, di Soropadan adalah Unit Pelaksana Teknis (UPT) Dinas Pertanian Provinsi Jawa Tengah, yang mempunyai tugas pokok melaksanakan pengembangan sumber daya manusia pertanian di wilayah provinsi Jawa Tengah. Pelaksanaan program kerjanya adalah melalui Program Pengembangan Usaha Agribisnis Perdesaan (PUAP) yang merupakan kegiatan strategi untuk penanggulangan kemiskinan dan penciptaan lapangan kerja di perdesaan, sekaligus mengurangi kesenjangan pembangunan antar wilayah pusat dan daerah. Program PUAP merupakan bagian dari Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat (PNPM) Mandiri. Sangat lambatnya perkembangan usaha agribisnis sebagai penggerak ekonomi perdesaan disebabkan oleh terbatasnya akses petani/buruh tani terhadap permodalan, sarana produksi, ilmu pengetahuan dan teknologi (IPTEK) dan pasar. Salah satu upaya untuk mengurangi permasalahan tersebut diatas