TERBUKTI ! 5 MANFAAT BAWANG PUTIH BAGI KESEHATAN

 

TERBUKTI ! 5 MANFAAT BAWANG PUTIH BAGI KESEHATAN

Siapa yang tak mengenal bawang putih? Salah satu bumbu dapur yang kaya akan manfaat ini, ternyata tidak hanya menambah cita rasa pada setiap masakan. Tetapi juga memiliki berbagai macam khasiat untuk kita, terutama dalam kesehatan.

Berbagai penelitian ilmiah, juga telah menjelaskan banyaknya manfaat bawang putih bagi kesehatan. Hal ini didasari dengan kandungan senyawa kimia yang ada di dalamnya. Menurut Karyadi (1997) dalam sebuah penelitiannya menyebutkan bahwa terdapat kandungan allyl sulfide yang memiliki fungsi sebagai antikanker, antioksidan, antiinflamasi, menurunkan kandungan kolesterol darah dan mengatur tekanan darah.

Untuk lebih jelasnya, selanjutnya akan kita bahas 5 Manfaat Bawang Putih bagi Kesehatan.

  1. Membantu melindungi jantung

Terdapat kandungan diallyl trisulfide pada minyak bawang putih yang memiliki fungsi mengurangi resiko terkena serangan jantung. Selain itu, beberapa penelitian menjelaskan bahwa terdapat senyawa yang dapat mengencerkan darah, sehingga dapat membantu memperlancar sirkulasi darah.

  1. Mengurangi kadar kolesterol

Pemberian suplemen ekstrak bawang putih dapat menurunkan tekanan darah bagi penderita penyakit hipertensi. Hasil temuan beberapa peneliti, menunjukkan bahwa bawang putih dapat membantu mengendurkan otot halus dan melebarkan pembuluh darah. Tetapi mengenai efektifitas penggunaan bawang putih pada penyakit ini, masih memerlukan penelitian lanjutan yang lebih luas dalam dunia kesehatan.

  1. Mencegah kanker

Kandungan allyl sulfide pada bawang putih menjadi salah satu indikator dapat digunakannya sebagai obat antikanker. Ada beberapa penelitian yang menjelaskan bahwa bawang putih dapat menekan aktivitas pembelahan sel kanker. Selain itu, hasil studi lain memaparkan jika orang yang membiasakan diri untuk mengkonsumsi bawang putih, lebih sedikit resikonya untuk terkena penyakit kanker.

  1. Mencegah pilek

Berdasarkan beberapa penelitian, bawang putih dianggap memiliki manfaat untuk meningkatkan kekebalan tubuh. Sehingga, dengan meningkatnya tingkat imunitas seseorang akan mengurangi resiko masuknya berbagai macam virus dalam tubuh. Salah satunya adalah pilek. Sebuah penelitian menunjukkan bahwa orang yang terbiasa mengkonsumsi bawang putih akan lebih kebal terhadap virus influenza. Sehingga dapat mengurangi terjangkitnya pilek pada tubuh seseorang.

  1. Mengurangi resiko demensia

Bawang putih dipercaya sebagai salah satu antioksidan yang berfungsi untuk menangkal radikal bebas dan menurunkan resiko demensia. Hal ini terjadi karena kemampuannya untuk mencegah terjadinya penurunan kognitif pada seseorang dengan menjaga sel – sel saraf pada tubuh.

Manfaat bawang putih ini, dapat kita manfaatkan untuk kesehatan kita dengan memakannya secara langsung, dimasak dan diekstrak.

Comments

Popular posts from this blog

Favites sp: Deskripsi, Habitat dan Peranan

Ophiotrix sp: Deskripsi, Klasifikasi, Habitat dan Peranan

Euspongia sp:Deskripsi, Klasifikasi, Habitat dan Peranan